Tuesday, April 14, 2015

Fungsi Entire Column di Excel

Entire column merupakan sebuah tools yang berkaitan dengan kolom pada saat insert maupun delete di aplikasi ms.excel.

Berikut ini merupakan contoh simulasi penggunaan entire column pada insert dan delete di excel.

1. Insert Entire Column


Opsi entire ini digunakan untuk menambah satu /lebih kolom dari ujung atas sampai ujung bawah. Manfaat penggunaan insert column ini adalah untuk menambah kolom baru ditengah-tengah data yang ada.

Insert entire column ini akan membuat sebuah kolom baru dana akan menggeser kolom pada tempat dilakukannya insert ke sebelah kanan.

Berikut ini adalah contoh simulasi penggunaan entire column pada insert di excel. Pada contoh gambar insert column 1 dibawah ini akan disisipkan sebuah kolom diantara data 1 dan data 2.


Fungsi entire column di excel
Insert Column 1

Untuk melakukan insert column ini, ada beberapa cara yang sobat bisa gunakan antara lain :
  1. Cara yang pertama adalah dengan klik kanan pada huruf B pada bar bagian atas lalu pilih insert.
  2. Klik kanan dengan mouse atau tekan tombol Shift+F10 secara bersamaan kemudian pilih insert lalu entire column pada salah satu baris di kolom B (warna kuning).
  3. Tekan tombol Alt+I secara bersamaan kemudian dilepas dan tekan tombol C pada salah satu baris di kolom B (warna kuning)..
  4. Tekan tombol ALT+I secara bersamaan kemudian dilepas dan tekan tombol E kemudian pilih Entire Column (atau tekan tombol C) lalu klik OK.

Berikut contoh hasil insert dengan cara diatas seperti pada gambar insert column 2 dibawah ini

cara insert entire column di excel
Insert Column 2

Untuk melakukan penambahan kolom dengan insert entire column ini, dapat dilakukan penambah satu kolom ataupun lebih dari satu kolom.

Untuk menambah lebih dari satu kolom, sobat bisa blok pada beberapa kolom sesuai dengan jumlah kolom yang akan ditambahkan.

Kendala Pada Insert Entire Column


Jika pada saat insert entire column terjadi kesalahan / error, maka kemungkinan yang terjadi adalah jumlah kolom sudah berisi semua atau penuh.

Untuk mencoba bahwa yang menyebabkan tidak bisa insert entire column karena kolom penuh, sobat bisa mencoba menghapus kolom paling kanan dan ulangi lagi menambah kolom dengan menggunakan insert entire column.


2. Delete Entire Column


Pada pilihan entire column saat menghapus / delete di excel merupakan kebalikan dari insert entire column, cara ini akan menghapus satu atau lebih kolom daru ujung atas sampai ujung bawah.

Berikut cara-cara yang sobat bisa gunakan pada delete entire column
  1. Cara yang pertama adalah dengan klik kanan pada huruf yang akan dihapus pada bar bagian atas lalu pilih delete.
  2. Klik kanan dengan mouse atau tekan tombol Shift+F10 secara bersamaan kemudian pilih delete lalu entire column.
  3. Tekan tombol ALT+E secara bersamaan kemudian dilepas dan tekan tombol D kemudian pilih entire column (atau tekan tombol C) lalu klik OK.
Penggunaan delete entire column ini akan menggeser data pada kolom-kolom disebelah kanan kolom yang dihapus ke sebelah kiri mengisi posisi kolom yang dihapus sebelumnya.

No comments:

Post a Comment